PERAN SUPERVISI DALAM MENINGKATKAN KOMPETENSI TUTOR PADA PENDIDIKAN NON FORMAL DI ERA SOCIETY 5.0

Main Article Content

Mutrofah Mutrofah
Ganiadi Ganiadi

Abstract

Salah satu cara meningkatkan mutu pendidikan non formal di era society 5.0 adalah dengan meningkatkan kompetensi profesional pendidik serta melalui monitoring dan pengawasan Pendidikan terutama jika dalam pelaksanaannya diterapkan perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi (IPTEK). Tujuan dari kajian ini adalah untuk mengetahui dan mendeskripsikan bagaimana kompetensi tutor pendidikan non formal dapat ditingkatkan melalui peran supervisi. Teknik yang digunakan dalam kajian ini adalah studi literatur, yaitu dengan memahami isi buku, artikel serta dokumen atau sumber tertulis lainnya yang relevan. Hasil studi ini menyimpulkan bahwa supervisi yang dilakukan menggunakan teknologi efektif dalam meningkatkan profesionalisme tutor sebuah lembaga pendidikan non formal, karna dunia pendidikan saat ini sangat diuntungkan dengan kemajuan teknologi. Pada bidang pendidikan, pemerintah telah gencar mengaplikasikan berbagai website dan aplikasi aplikasi sebagai sarana pembelajaran. Melalui era society ini akan tercipta sebuah keseimbangan antara peran supervisi dengan pemanfaatan teknologi yang tersedia untuk menciptakan mutu lembaga  yang lebih baik

Article Details

How to Cite
Mutrofah, M., & Ganiadi, G. (2023). PERAN SUPERVISI DALAM MENINGKATKAN KOMPETENSI TUTOR PADA PENDIDIKAN NON FORMAL DI ERA SOCIETY 5.0. Jurnal Penyuluhan Dan Pemberdayaan Masyarakat, 2(2), 36–40. https://doi.org/10.59066/jppm.v2i2.391
Section
Articles